BANGGAI — Partai Golongan Karya (Golkar) memantapkan keputusannya mengusung pasangan calon Amirudin Tamoreka – Furqanuddin Masulili (ATFM) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Banggai 2024.
Setelah sebelumnya ATFM menerima SK Persetujuan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Banggai yang ditandatangani mantan Ketua Umum (Ketum) Golkar Airlangga Hartarto.
SK tersebut diserahkan Ketua DPD I Golkar Sulawesi Tengah (Sulteng) Arus Abdul Karim didampingi Sekretaris Amran Bakir Nai. SK tersebut bernomor Skep-213/DPP/GOLKAR/VIII/2024 ini ditandatangani Ketua Umum Terpilih Bahlil Lahadalia dan Sekretaris Jenderal M. Sarmudji, tertanggal 24 Agustus 2024.*
(zuma)