BANGGAI — Sri Rizky Amelia salah satu peserta Senam Golkar yang beruntung mendapat hadiah berupa satu unit sepeda motor.
Dirinya mengaku sempat gugup saat kupon berhadiah miliknya dengan nomor kupon (01594) di umumkan panitia dan berhak atas hadiah motor.
“Saya waktu itu sempat gugup, tak menyangka kupon saya di undi dan dapat hadiah motor,” kata Sri Rizky Amelia di temui media ini di rumah relawan ATFM, Sabtu 16 November 2024 malam.
Perempuan yang akrab di sapa Ichy warga Kelurahan Keleke, Kecamatan Luwuk, Kabupaten Banggai tak menyangka kalau kupon dalam genggamanya itu hanya dalam sekejap berganti dengan hadiah satu unit motor baru.
“Terima kasih Ketua DPD II Golkar Banggai panitia acara, dan khusunya buat calon Bupati Banggai Amirudin Tamoreka,” ucapnya.
Ichy menambahkan semoga kegiatan seperti ini bisa terus berlanjut, “Selain pendaftaran gratis, badan kita sehat dan bugar dan dapat hadiah juga,” tambahnya.
Senam Golkar bertajuk Golkar Solid Indonesia Maju di laksanakan DPD II Partai Golkar Banggai dihadiri langsung Ketua DPD II Golkar Banggai Beniyanto Tamoreka yang juga Aleg DPR RI asal dapil Sulteng.
Hadir pula Calon Bupati Pilkada Banggai 2024 Amirudin Tamoreka sebagai kandidat petahana yang di usul Partai Golkar baik pada Pilkada 2020 dan Pilkada tahun ini (2024).
Terlihat begitu antusiasnya warga Kota Luwuk mengikuti Senam Golkar yang di ramaikan oleh 3 zin terbaik (guest star) di Lapangan Alun – Alun, Kelurahan Karaton, Kecamatan Luwuk, Kabupaten Banggai.
Selain menyiapkan berbagai hadiah (doorprize) menarik dengan total puluhan juta rupiah, oleh panitia kegiatan di ketuai Panji Syahputra Tamoreka juga membagikan paket berupa sayur, bawang, tomat dan rica (sabarito) pada peserta senam.*
(zuma)