Info Kecamatan

Gedung Baru Kantor Camat Bunta Type Prototype Rp.1.5 Miliar Segera Dikerjakan CV Lilian Sejahtera

Zulkifly Mangantjo
30
×

Gedung Baru Kantor Camat Bunta Type Prototype Rp.1.5 Miliar Segera Dikerjakan CV Lilian Sejahtera

Sebarkan artikel ini
Pembangunan
Eks bangunan kantor UPT Pendidikan akan di bangun gedung baru kantor camat bunta. (foto : dok/diktenews)

BANGGAI — Pembangunan gedung baru kantor Pemerintahan Kecamatan Bunta akan segera dikerjakan pihak pelaksana.

Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Banggai melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Banggai mengalokasikan anggaran bersumber dari APBD Tahun 2025 untuk pembangunan gedung baru kantor camat bunta.

Dinas PUPR Banggai melalui Kepala Bidang (Kabid) PBIP I Putu Jati Arsana dikonfirmasi lewat Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Muh. Lanri Alif Utama mengatakan waktu pelaksanaanya sedang berlangsung dan perusahaan yang berkontrak adalah CV Lilian Sejahtera.

Baca Juga :  PUPR Banggai Bangun Baru Kantor Camat Bunta, Kabid Jati Arsana : Tender Bulan Juni

“Perusahaan (CV Lilian Sejahtera) beralamatkan di Jalan Simbo, Kelurahan Bailo, Kecamatan Ampana, Kabupaten Tojo Una – Una, Provinsi Sulawesi Tengah,” ujarnya Jumat (5/9).

Tampilan visual pembangunan kantor camat bunta dengan tambahan aksen logo maleo pada teras depan kantor. (foto : dok/ppk)

Sambungnya untuk nilai kontrak pekerjaan  pembangunan baru gedung Kantor Camat Bunta sebesar Rp. 1.594.859.085 kata PPK Lanri.

Ia menjelaskan bangunan kantor type prototype seperti kantor Camat Toili Jaya. “Hanya saja ada beberapa tambahan aksen logo maleo untuk menambah kesan indentitas banggai,” jelasnya.

Baca Juga :  Suara Bising Knalpot Bogar Lalu Lalang Dalam Kota Bunta Ganggu Kenyamanan Warga

Terkait pembongkaran gedung lama eks kantor dikbud yang menjadi lokasi pembangunan baru gedung kantor Camat Bunta masih sementara menunggu alat dan pemindahan aliran listrik dari gedung lama. “Untuk pembongkaran informasi dari pihak pelaksana lagi mobilisasi alat dan pemindahan listrik bangunan lama setelah itu baru dimulai pembongkaran,” tambahnya.

“Informasi dari pengawas kami, bahwa bangunan itu adalah bekas kantor camat bunta yang pertama,” tutupnya.*

(zuma)

error: Content is protected !!