Porprov

Porprov Sulteng Berakhir, Banggai Juara Umum Berikut Perolehan Medali Seluruh Kontingen

Zulkifly Mangantjo
831
×

Porprov Sulteng Berakhir, Banggai Juara Umum Berikut Perolehan Medali Seluruh Kontingen

Sebarkan artikel ini
Porprov
Gubernur sulteng rusdy mastura menyerahkan plakat juara umum untuk kabupaten banggai di terima bupati banggai amirudin tamoreka. (foto : ist)

LUWUK — Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Sulteng Ke 9 di Kabupaten Banggai berakhir.

Gelaran empat tahunan ini menempatkan kontingen tuan rumah (Kabupaten Banggai) pada klasemen puncak alias juara umum.

Itu setelah kontingen tuan rumah berhasil mendominasi perolehan medali sebanyak 24 cabang olahraga (cabor) dan paralayang yang di pertandingkan sejak tanggal 10 – 17 Desember 2022.

Sumber data (tim data proprov sulteng) update 17 Desember 2022 pukul 20.00 Wita (hasil akhir). Tiga posisi teratas di awali (juara umum) Kabupaten Banggai mengoleksi 80 emas, 65 perak, dan 76 perunggu dengan total perolehan medali 221.

Posisi kedua di tempati Kota Palu, 69 medali emas, 75 perak dan 76 perunggu total medali 220 dan posisi ketiga Kabupaten Sigi 48 emas, 29 perak dan 37 perunggu total 114.

Baca Juga :  Gubernur Sulteng Menutup Resmi Porprov Ke 9 di Banggai

Selanjutnya Kabupaten Morowali, 45 emas, 37 perak dan 36 perunggu total 118. Kabupaten Parigi Moutong 23 emas, 27 perak, dan 35 perunggu total 85. Kabupaten Toli Toli 17 emas, 21 perak, 38 perunggu total 76.

Kabupaten Poso perolehan 9 emas, 12 perak dan 28 perunggu total medali 49. Kabupaten Donggala 6 emas, 15 perak, dan 25 perunggu total medali 46. Kabupaten Tojo Una Una 5 emas, 6 perak, 19 perunggu total medali 30.

Sementara Kabupaten Buol yang sebelumnya tuan rumah (Porprov) Sulteng Ke 9, namun di pindahkan ke Kabupaten Banggai. Kabupaten Buol meraih medali 4 emas, 9 perak, dan 14 perunggu total 27.

Baca Juga :  Wakapolda Sulteng Brigjen Polisi Hery Santoso Pamitan, Emban Tugas Baru Karoada B/J Slog Polri

Kemudian tiga deretan kabupaten menutup perolehan medali yakni Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) raihan 3 emas, 3 perak, dan 14 perunggu total 20. Kabupaten Morowali Utara (Morut) 3 emas, 2 perak 2 dan 5 perunggu total 10 dan dan penutup Kabupaten Banggai Laut (Laut) 1 emas, 6 perak, 13 perunggu total 20 medali.

Keseluruhan perolehan medali pada Porprov Sulteng Ke 9 di ikuti 13 kabupaten/kota, total akumulasi 313 emas, 307 perak, dan 416 perunggu dengan jumlah total medali (emas, perak dan perunggu) 1036 keping. Congratulation Banggai (juara umum).*

(zl)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!