Koorporasi

PT KFM Salurkan 11 Ekor Hewan Qurban Untuk Disembelih, Comdev Triwidy Kuncoro : Qurban Ini Jadi Agenda Tahunan Tiap Perayaan Idul Adha

Zulkifly Mangantjo
89
×

PT KFM Salurkan 11 Ekor Hewan Qurban Untuk Disembelih, Comdev Triwidy Kuncoro : Qurban Ini Jadi Agenda Tahunan Tiap Perayaan Idul Adha

Sebarkan artikel ini
PT KFM
PT KFM salurkan hewan qurban. (foto : comdev)

Triwidy berharap semoga momentum Idul Adha ini bisa menambah kepatuhan serta meningkatkan ketakwaan kita pada Allah SWT dan juga menjadikan kita sebagai pribadi yang ikhlas dalam menjalani kehidupan.

Hewan qurban yang kami salurkan sebanyak 11 ekor sapi dan kambing yang berlangsung sehari sebelum pelaksanaan Idul Adha, “Sebanyak 8 ekor sapi dari PT KFM, 1 ekor sapi dari PT JATRA dan 2 ekor kambing dari PT KIM,” ujarnya.

Kepala Teknik Tambang (KTT) PT KFM Muh Najmi Alramadhan mengatakan bahwa momen Idul Adha ini merupakan sarana memperkuat hubungan dengan sesama manusia dan ketakwaan kita pada Allah SWT.

Baca Juga :  Kades Koninis Rudi Ma,atu Akui Hadirnya PT KFM Berdampak Pada Kemajuan Desa Dan Kesejahteraan Rakyat

Dan salah satu wujud nyata dari hikmah Idul Adha tahun ini kami saling berbagi kebahagiaan dengan masyarakat yang sangat membutuhkan, sehingga dapat memberikan manfaat kata dia.

Sebelas ekor hewan qurban sapi dan kambing yang sudah kami salurkan untuk di sembelih semoga dapat bermanfaat bagi sesama umat muslim di hari raya Idul Adha. Ia mengajak untuk kita semua saling mendoakan satu dan lainya semoga aktifitas kita semua lancar dan selalu dalam lindungan Allah Swt, dan terus meningkatkan ketataatan dan ketakwaan kita semua pada Allah Swt.

Baca Juga :  Pesan KTT PT KFM Momentum Bulan K3 Tahun 2024, Jadikan Budaya Dalam Diri dan Sikap "Tidak Ada Kata Terlambat Perbaiki SOP dan Metode Kerja"

“Atas nama seluruh jajaran dan mitra perusahaan PT KFM kami mengucapkan selamat hari raya Idul Adha 1445 Hijrah,” tutupnya.*

(zuma)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!