BANGGAI — Bupati Banggai Amirudin Tamoreka mengumrohkan Imam Mesjid Al-Iklhas Bunta, Kecamatan Bunta, Kabupaten Banggai.
Hadiah umroh Pemkab Banggai di serahkan langsung Bupati Amirudin Tamoreka bertempat di Mesjid Al-Ikhlas Bunta pada pelaksanaan perdana Safari Ramadhan 1445 Hijriah, Rabu 20 Maret 2024.
Umroh tersebut sebagai ucapan terima kasih dan rasa syukur Bupati Amirudin atas dedikasinya yang selama ini menjadi imam mesjid.
Bupati juga pada tahun ini mengalokasikan dana hibah kurang lebih 400 juta guna membantu rumah ibadah yang tersebar di desa/kelurahan di wilayah Kecamatan Bunta.*
(zuma)