BANGGAI — Risnandar Mahiwa, S.STP, M.Si resmi dilantik sebagai penjabat Wali Kota Pekanbaru, Provinsi Riau.
Pelantikan Risnandar Mahiwa S.STP.M.Si selaku Pj Wali Kota Pekanbaru menggantikan Pj Wali Kota Muhlifun yang telah selesai massa jabatanya.
Prosesi pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan Pj Wali Kota Pekanbaru Risnandar Mahiwa dilakukan Pj Gubernur Riau Ir SF Hariyanto pada Rabu (22/5) malam di Gedung Daerah Balai Serindit, Kediaman Gubernur Provinsi Riau.
Di konfirmasi Dikte News pada Rabu malam Risnandar Mahiwa Pj Wali Kota Pekanbaru Provinsi Riau, mengucapkan terima kasih atas ucapan dan doanya, “Aamiin…Terima kasih atas ucapan dan doanya…,” tulisnya dalam pesan whatsaap pada redaksi Dikte News.
Risnandar Mahiwa tercatat salah satu Aparatur Sipil Negara (ASN) Eselon II pada Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) RI. Penunjukan Risnandar Mahiwa Pj Wali Kota Pekanbaru Provinisi Riau adalah orang pertama menjabat kepala daerah dari luar pejabat Pemerintah Provinsi Riau.
Mengenal Risnandar Mahiwa, S.STP.M.Si pria kelahiran Luwuk Kabupaten Banggai 6 Juli 1983 lewat karir ASN pada Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) RI, menjabat Plh Sestijen Politik dan PUM atau Direktur Organisasi Masyarakat sebagai Pembina Utama Muda.
Sebelumnya Risnandar Mahiwa menjabat Direktur Organisasi Kemasyarakatan pada Direktorat Jendral Politik dan Pemerintahan Umum dan merangkap Plh Sekretaris Direktorat Jendral Politik dan Pemerintah Umum (2022-sampai sekarang) juga sebagai Direktur Organisasi Kemasyarakatan (2021-2022).
Sebagai anak daerah asal Kabupaten Banggai, Provinsi Sulawesi Tengah, Risnandar Mahiwa saat bertugas di lingkup Pemda Kabupaten Banggai pernah menjabat Lurah Soho, Kecamatan Luwuk, Kabupaten Banggai pada tahun 2009.*
(zuma)