BeritaPolitik

Begini Pesan Moral Amiruddin Tamoreka Dibalik Kesuksesanya

Zulkifly Mangantjo
837
×

Begini Pesan Moral Amiruddin Tamoreka Dibalik Kesuksesanya

Sebarkan artikel ini

DIKTENEWS, LUWUK — Menjadi seorang pemimpin itu tidak gampang, harus jujur dan amanah pada rakyat. Tidak sebaliknya hanya karena kepentingan golongan, kelompok dan individu kemudian harus mengorbankan rakyat.

Itulah pesan Calon Bupati Banggai Amiruddin Tamoreka dalam setiap pertemuan kampanye tatap muka bersama warga masyarakat Kabupaten Banggai.
Lanjut Amiruddin dalam kampanye tatap muka Rabu (14/10/2020) di Desa Mendono, Kecamatan Kintom, Kabupaten Banggai.

Calon Bupati Banggai Amiruddin Tamoreka bersama masyarakat dalam agenda kampanye tatap muka [foto : Zulkifly/diktenews]

Ia mengatakan, menguji kejujuran seseorang itu, kala orang tersebut diberikan kepercayaan. Misal orang tadi diberikan kepercayaan memegang uang yang nilainya besar.

Baca Juga :  Pelaku Panah Wayer, Diringkus Aparat Polres Gorontalo Kota

“Mungkin jutaan rupiah, dirinya masih jujur coba kalau nilainya ratusan juta rupiah, disini permasalahanya”ujarnya.

Nah, menjadi pemimpin itu modalnya, jujur dan amanah, maka selamatlah daerah ini. Ia sedikit berkisah kesuksesan diraihnya saat ini, tidaklah mudah dan gampang. Melalui proses panjang dan tidak semudah membalikan telapak tangan.

“Saya juga dari keluarga susah, dengan semangat kerja serta doa restu orang tua, saya bisa menikmatinya hari ini” pungkasnya.*

Baca Juga :  Dandim Pimpin Komsos Bersama Masayarakat, Kodim 1308/LB Triwulan II TA 2020

(zoel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!