BANGGAI — Bupati Banggai Amirudin Tamoreka langsung merespon keluhan masyarakat Desa Jaya Bakti, Kecamatan Pagimana, Kabupaten Banggai tentang air bersih.
Dalam merespon keluhan itu, Bupati Amirudin Tamoreka bersama sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Sabtu (30/9) mengunjungi desa tersebut.
Oleh warga desa, mereka mengaku sangat kesulitan mendapatkan air bersih dan layak konsumsi untuk kebutuhan hidup sehari hari, terlebih belakangan ini akibat cuaca tidak menentu berdampak pada kurangnya debit air.
Dimana air bersih dan layak konsumsi di daerah yang terbilang padat penduduk itu sangatlah penting sebagai sumber kehidupan mereka sehari hari seperti untuk mandi, mencuci dan juga untuk di konsumsi.
Bupati Amirudin dalam kunjungan itu mengatakan bahwa air adalah kebutuhan dasar, “Jadi kalau ada hal-hal segera disampaikan ke kita, agar segera sama – sama kita pikirkan terkait langkah yang dapat diambil,” ucapnya.