Berita  

Mahasiswa Segel Kantor DPRD Banggai

DIKTENEWS, Luwuk — Ratusan mahasiswa sejumlah universitas yang ada di Luwuk menggelar aksi demo Rabu kemarin (25/9).

Aksi mahasiswa tersebut menolak RUU KPK, KUHP dan Pertanahan. Sayangnya saat aksi berlangsung, tidak satupun anggota DPRD yang menemui mereka.

Aksi demo mahasiswa di gedung DPRD Banggai
[foto : zoel/diktenews.com]

Mahasiswa yang kecewa lantas menyegel pintu masuk utama kantor DPRD Banggai serta pintu utama memasuki halaman kantor dewan banggai menggunakan kayu dan spanduk protes mereka.

Baca Juga :  Dilibatkan Dalam Setiap Kegiatan, Sanseikano Apresiasi CLC DS-LNG

Dari amatan diktenews.com sebelumnya mahasiswa melakukan aksi di bundaran adipura sambil membakar ban bekas, hinggah depan kantor DPRD Banggai.*

(zoel)

error: Content is protected !!