Daerah

Tak Ingin Kecolongan Satgas Covid 19, Cegah Cluster Luwuk Shopping Mall

Zulkifly Mangantjo
545
×

Tak Ingin Kecolongan Satgas Covid 19, Cegah Cluster Luwuk Shopping Mall

Sebarkan artikel ini

LUWUK,DIKTENEWS.COM — Meningkatnya pengunjung Luwuk Shoping Mall jelang lebaran Idul Fitri 1442 Hijryah tak dapat terbendung lagi.

Informasinya pengunjung yang datang berbelanja kebutuhan lebaran dikawasan itu, terlihat pesat sejak H-4 lebaran Idul Fitri.

Mengantisipasi membludaknya pengunjung Luwuk Shopping Mall pihak pengamanan mengetatkan portal pintu masuk dalam kawasan itu.

Begitu juga sikap cepat aparat gabungan Satgas Covid 19, Minggu (9/5/2021) langsung bergerak ke lokasi perbelanjaan terbesar di kota berjuluk “Luwuk Kota Berair” (Bersih, Aman, Indah dan Rapi).

Dilokasi itu aparat gabungan terdiri Kepolisian Polres Banggai, Sat Pol PP dan Tim Gugus Covid 19 Pemda Banggai, mengimbau pengunjung dan masyarakat tetap mengikuti aturan protokol kesehatan.

Baca Juga :  Wakili Bupati Banggai, Sekda Abdullah Membuka Pelatihan Pengurus Koperasi/KUD Se - Kabupaten Banggai

Pandemi yang belum berakhir, jangan sampai muncul cluster baru di Kabupaten Banggai, mari sama – sama mencegahnya dengan aturan yang telah ditetapkan pemerintah.

“Mencuci tangan, tidak berkerumun, menggunakan masker dan saling menjaga jarak,” ujar Kasat Sabhara IPTU Jimyarto Anasim, SH yang terlibat sprint Satgas Covid 19.

Sesuai arahan pimpinan sebut IPTU Jimyarto, tim melaksanakan tugas dengan aturan Prokes Covid 19, dan mengedepankan sikap profesionalisme, humanis dan tidak arogansi.

Baca Juga :  Kunker Gubernur Sulteng di Luwuk, Bersama Bupati Banggai Melepas Satwa Khas Burung Maleo

Selain mengimbau pengunjung dan masyarakat, akan pentingnya protokol kesehatan selama pandemi berlangsung, pengunjung mall diberikan masker gratis terlebih yang tidak mengenakanya.

Sementara untuk kelancaran arus lalu lintas Sat Lantas Polres Banggai turut bersiaga mengurai kemacetan terjadi. Kegiatan ini, merupakan patroli rutin dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif jelang perayaan lebaran Idul Fitri 1442 Hijriyah.*

(zoel/rls)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!